The Rise of an Asian Star, Peggy Gou

SHVR
SHVR
The Rise of an Asian Star, Peggy Gou

Buat kalian penggemar techno music, pastinya nama Peggy Gou sudah gak asing lagi. DJ yang saat ini sudah menetap di Berlin mengawali karirnya pertama kali di London pada tahun 2012. Sampai sekarang, Gou sudah mengeluarkan beberapa hits single yang mungkin udah sering kalian dengerin saat party, tapi kalian pernah gak sih denger Gou bernyanyi menggunakan bahasa negaranya berasal?. Yup, salah satu single berjudul “It Makes You Forget” terdengar vocal Gou menggunakan Bahasa Korea.

Konsep music yang ditampilkan Peggy Gou memang memiliki energi yang bisa membawa perspektif berbeda pada sosok female DJ yang satu ini. Mungkin beberapa orang masih mengira bahwa female DJ cuma bisa memamerkan ketenaran atau kecantikannya aja. Berbeda dengan Gou yang juga hits dengan nama “Peggy Shoe”, ia bisa dibilang tidak main-main dalam menggarap setiap karya yang dihasilkannya. Kalian wajib dengerin EP yang sudah direlease sejak bulan Maret tahun lalu yang bertajuk “Once”.

Ngomongin mini albumnya, “Once” merupakan salah satu karya yang dibuat untuk menggambarkan sosok seorang Gou selama tinggal dan awal karirnya di Berlin. Mengawali karir di jalur house music, ia sempat merasa takut terhadap pandangan orang lain yang mendengarkan musiknya. Namun, hal itu malah mentrigger dirinya untuk mengexplore musik ke jalur techno. Cara Gou menanggapi pendapat dari banyak orang pun turut membawa dirinya dalam predikat sebagai salah satu DJ yang layak diperhitungkan. Gak cuma di antara female DJ, komposisi dan taste musik Peggy Gou juga bisa disandingkan dengan DJ techno dunia.

Sisi kreatif dan artsy seorang Peggy Gou juga bisa kalian lihat dari penampilan saat perform nih. Coba cek akun Instagram @PeggyGou deh, kalian bakal nemuin penampilan fashionnya yang super cool dan gak ngebosenin! Bahkan gaya sehari-sehari saat menunggu pesawat yang terbilang santai pun bisa keliatan keren banget.

Semua penampilannya ternyata gak lepas dari latar belakang pendidikannya di bidang fashion. Fashion look Peggy Gou memang gak perlu diragukan lagi untuk kalian jadikan inspirasi gaya anak muda saat mengahidiri sebuah party atau aktivitas harian kalian.

Fashion yang ditampilkan saat perform dari party, hosting sebuah event pada postingan IG-nya benar-benar menampilkan her inner self. Ia juga menyatakan dengan tidak mengcopy dan menjadi orang lain dapat membuat dirinya tampil lebih PD dan rilex di depan banyak orang. Jangan kaget kalau kalian melihat banyak high-end fashion brand yang mensupport gaya berpakaiannya.

Seperti beberapa waktu lalu, Gou sempat tampil di salah satu beach club terkenal di Bali. Penonton gak cuma datang untuk menikmati musiknya, beberapa juga terlihat mengenakan set baju hasil kolaborasinya dengan beach club tersebut.Hasil kolaborasinya dan keseharian queen of techno ini bisa kalian lihat lebih lengkap di akun Instagramnya. Go follow her untuk inspirasi look kalian di party selanjutnya ya!

Share article